Rabu, 20 Februari 2013

Software Multimedia Wajib Para Pencinta Linux


Linux merupakan Operating System open source yang paling disukai di dunia, dimana turunannya ataupun biasa disebut distro-nya mempunyai jenis yang banyak sekali di seluruh penjuru dunia. Beberapa distro linux untuk komputer destkop yang paling populer adalah : Ubuntu, Slackware, Linux Mint, Vedora, Debian dan lainnya. Tentu saja keunggulan yang paling menonjol adalah Linux Free, tidak berbayar alias gratis, juga bisa di oprek sendiri.
Komunitas Linux pun bertebaran, karena OS karya Linus Trovald asal Finlandia ini begitu dicintai banyak orang, termasuk vendor-vendor software terkemuka. Karena kernel Linux termasuk yang paling aman untuk sekuritas diantara OS lainnya (windows misalnya). Namun dikarenakan gratis, orang jadi memandang remeh, tapi sebetulnya Linux tidak bisa diremehkan. Dalam Linux ada berbagai software didalamnya yang wajib anda install di komputer anda.
Dari program multimedia, tools, office, design, semuanya tidak bisa dibilang remeh. Meskipun software tersebut juga Open Source alias gratis. Salah satu software yang top adalah di bagian multimedia. Nah, ini saya sertakan beberapa software multimedia yang bisa anda andalkan. Berikut ini list Software Multimedia Paling TOP di Linux:

1. GIMP – Aplikasi Manipulasi Gambar Pengganti Photoshop
Logo GIMP
Logo GIMP
Gimp yang singkatan dari GNU Image Manipulation Program​, merupakan aplikasi manipulasi gambar dan warna, yang mempunyai banyak sekali fitur, termasuk layers, chanel, toolbox, effect, sub-pixel editor, dan fitur ekstra yang menarik lebih dari software berbayar lainnya. Bahkan GIMP ini benar-benar di butuhkan oleh designer karena fiturnya yang menarik, sekedar untuk membuat logo ataupun editing gambar.http://www.gimp.org
2. LMMS – Aplikasi Musik Editor Pengganti FruityLoops
Logo LMMS
Logo LMMS
FruityLoops bagi para editor musik merupakan software komersial yang berfungsi untuk keperluan musik editting, namun di Linux kita mempunyai software yang tak kalah powerfull yaitu LMMS. LMMS merupakan kombinasi dari berapa program editing (pattern-/channel-/ sample-/song-/effect-management), dengan tampilan yang user friendly dan graphical user interface http://lmms.sourceforge.net
3. mplayer – Pemutar film untuk linux​
mplayer logo
mplayer logo
Di Windows mungkin ada Windows Media Player, tapi di Linux lagi-lagi aplikasi ini sungguh penting bagi anda untuk menonton film, yaitu mplayer. Fiturnya juga yang tak kalah menarik bisa menyetel film. Film yang dapat diputar dari berbagai format, seperti MPEG, VOB, AVI, VIVO, ASF/WMV, QT/MOV, FLI, NuppelVideo, yuv4mpeg, FILM, RoQ, dan beberapa RealMedia Players. Anda juga bisa melihat dari CD, DVD, Fli, DivX dan macam lainnya. Include support software dan hardware, dimana dengan VGA jaman dulu anda bisa sudah bisa melihat format film masa kini, ingin mencoba ? http://www.mplayerhq.hu
4. Blender – Rendering dan Animasi 3D
Logo blender
Logo blender
Salah satu software di Linux yang paling mematikan, Blender! Bahkan komunitasnya sudah ada dimana-mana, software untuk membuat animasi 3D ini dirasa sangat powerfull, bahkan menyaingi software komersial sejenis, dengan harga yang sangat mahal! Namun, di Blender anda mendapatkan Open Source alias gratis! Banyak animator handal yang hidup dimulai dari aplikasi ini. http://www.blender.org​
Nah, itulah beberapa daftar software multimedia yang mungkin wajib anda install di perangkat linux anda. Sekian artikel dari kami, untuk update terbaru silahkan tunggu release artikel kami selanjutnya tentang software dalam OS Linux.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar